Home » » Download Camstudio Software Perekam Aktifitas Desktop

Download Camstudio Software Perekam Aktifitas Desktop



http://3.bp.blogspot.com/-SbK69qrss8w/T5o84fBbkHI/AAAAAAAAA3s/DHBY_B0vuD0/s1600/CamStudio.jpg

 

 Halo Sahabat SHARE4RT..
 

Kali ini SHARE4RT akan Share Download Camstudio Software Perekam Aktifitas DesktopCamStudio  dapat merekam segala aktivitas di layar monitor, lengkap dengan audio dari speaker dan juga microphone yang kemudian disimpan dalam format AVI yang merupakan format standar multimedia di Windows. Tapi Anda juga bisa merubah file AVI tersebut ke dalam format SWF (format video yang terkenal untuk video streaming karena hemat bandwidth) dengan bantuan SWF-producer bawaan CamStudio.

Screenshot CamStudio



Mungkin Anda bertanya-tanya untuk apa merekam aktivitas di monitor komputer. Mungkin belum terpikirkan sebelum saya jabarkan apa saja kegunaannya:
  • Membuat video demonstrasi software tertentu.
  • Membuat video tutorial untuk mengajar di sekolah atau perguruan tinggi
  • Merekam aktivitas yang cukup berbahaya semisal merubah registry & konfigurasi lain di komputer. Jika terjadi suatu masalah Anda dapat menunjukkannya kepada orang yang ahli sehingga penyebab kerusakan bisa lebih cepat diketahui.
  • Membuat video tutorial/ tips & trik dari software tertentu ataupun software buatan Anda sendiri (promosi). Misal: membuat tutorial dengan Adobe Photoshop untuk mengedit gambar.
  • Membuat walkthrough dan trik bermain suatu video game tertentu.
  • Dan banyak lagi.
CamStudio dapat menambahkan teks/ tulisan di video rekaman dengan kualitas tinggi, anti-aliased (tepian tidak bergerigi). Lalu dengan fitur anotasi video yang unik Anda dapat menambahkan video dari webcam yang menampilkan diri Anda sendiri “picture-in-picture” pada desktop.
 Anda dapat mengontrol penuh hasil rekaman video, seperti menggunakan bentuk cursor yang berbeda dari biasanya, merekam keseluruhan tampilan layar/ hanya bagian Windows tertentu saja, dan dapat pula merendahkan ataupun meninggikan kualitas hasil rekaman. Semakin rendah kualitas video maka akan semakin kecil ukurannya sehingga mudah bagi Anda untuk mengirim video tersebut melalui email/ jasa video online. Untuk mendukung hal tersebut CamStudio sudah memiliki codec sendiri yang mampu menghasilkan video yang jernih, tapi dengan ukuran file yang lebih kecil dari codec lain yang lebih populer, seperti Microsoft Video

CamStudio mudah dipelajari dalam hitungan menit, terdapat helpfile terintegrasi yang dapat memudahkan Anda untuk mengerti fungsi-fungsi yang ada.


Link Download :

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Blogspot.com | Freza Nugraha | Master Template
Copyright © 2013. Pustaka cyber - All Rights Reserved
Template Modify by Freza Nugraha
Proudly powered by Blogger